Pertanyaan:
Saya sudah 12 tahun menempati rumah saya sekarang ini, dan sering diganggu dan diusili dengan penghuni yang lain (gaib). Apa yang harus saya kerjakan? Sudah banyak ustadz dan orang pandai agama yang saya mintai tolong tapi belum dapat hasilnya. Plese, tolong!!!
Raden Suryo (**suryo@***.com)
Jawaban:
Bismillah. Kami menyarankan agar Anda bersabar dengan gangguan ini. Adukan kepada Allah karena Dia-lah Dzat yang menguasai seluruh makhluk-Nya. Jadikan peristiwa ini sebagai ladang untuk mengharap pahala dari Allah, dengan bersabar terhadap kezaliman makhluk lain.
Selanjutnya, ada beberapa tindakan yang bisa Anda lakukan.
1. Untuk perlindungan.
Rajinlah membaca dzikir pagi dan sore. Untuk teks zikirnya bisa dilihat di tautan berikut: http://www.rumaysho.com/belajar-islam/amalan/3380-bacaan-dzikir-petang.html. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam memberikan jaminan keamanan dari gangguan jin bagi orang yang membaca zikir setiap pagi dan petang.
2. Untuk pengusiran.
Bacakan surat Al-Baqarah (satu surat utuh). Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya, setan lari dari rumah yang dibacakan surat Al-Baqarah di dalamnya.” (H.R. Muslim)
3. Sering gunakan rumah Anda untuk melaksanakan shalat sunah dan membaca Alquran.
Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Terangilah rumah kalian dengan shalat.”
4. Banyaklah berdoa dan mohonlah kepada Allah untuk mengusir makhluk ini. Semoga Allah segera mengabulkan doa Anda.
Allahu a’lam.
Dijawab oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Pembina Konsultasi Syariah).
Artikel www.KonsultasiSyariah.com
🔍 Hukum Menabung Di Bank Syariah Mandiri, Berzina Dengan Istri Orang, Ayat Pertama Dan Terakhir Turun, Amalan Bagi Ibu Hamil, Cara Memandulkan Kucing Betina Secara Alami, Sifat Wara
Leave a Reply