Bersuci, FIKIH, Ibadah

Mengusap Jilbab ketika Berwudhu

wanita muslimah berjilbab

Mengusap Jilbab ketika Berwudhu

Pertanyaan:
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin ditanya:
Bolehkah wanita mengusap kain penutup kepalanya (semacam jilbab, ketika berwudhu)?

Jawaban:
Pendapat yang terkenal dalam madzhab Imam Ahmad, yaitu pendapat yang mengatakan bahwa wanita dibolehkan untuk mengusap kain penutup kepalanya jika kain tersebut menutupi hingga di bawah lehernya. Karena hal ini telah dilakukan oleh sebagian istri-istri para sahabat. Yang jelas, jika membuka penutup kepala itu menyulitkan, karena udara yang amat dingin atau sulit untuk membukanya kemudian harus memasangnya lagi, maka mepermudah dalam hal semacam ini dibolehkan. Jika tidak, maka yang lebih utama adalah membuka penutup kepala itu untuk mengusap rambutnya secara langsung.

Sumber: Fatwa-Fatwa Tentang Wanita, Jilid 1, Darul Haq, Cetakan VI 2010

Artikel www.KonsultasiSyariah.com

Materi terkait berwudhu:

1. Shalat Tanpa Wudhu.
2. Doa Mandi Junub.
3. Cara Tayamum.
4. Berwudhu dalam Kamar Mandi.

🔍 Setelah Mimpi Basah Apa Boleh Sholat, Kurban Untuk Keluarga, Cara Meruqyah Anak, Surah Yang Dibaca Saat Hamil, Doa Untuk Wanita Hamil, Mimpi Melihat Kemaluan Sendiri Menjadi Besar

QRIS donasi Yufid

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.